Ciamis, Jawa Barat.
Durian Kujang, Brimob Batalyon D Pelopor Polda Jabar, BPBD Ciamis, Dinas Lingkungan Hidup Ciamis, Aparat Desa dan Elemen lainnya melaksanakan penanaman bibit durian di area kaki gunung sawal wilayah gunung golkar Ciamis, Selasa(20/01/2026). Kegiatan ini bertujuan untuk penghijauan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian alam dan meningkatkan kualitas lingkungan.
Dalam kegiatan ini, Durian Kujang menyumbangkan 100 bibit durian yang akan ditanam di area kaki Gunung Sawal wilayah Gunung Golkar. Bibit durian ini diharapkan dapat tumbuh menjadi pohon yang rindang dan berbuah, serta memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.
"Durian Kujang berkomitmen untuk mendukung program penghijauan dan pelestarian lingkungan. Kami berharap bibit durian ini dapat tumbuh menjadi pohon yang rindang dan berbuah, serta memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar," ujar H. Wahyu, owner Durian Kujang.
BACA JUGA :
MK PASANG BENDERA KUNING: "PERLINDUNGAN HUKUM" WARTAWAN TAK BOLEH SEMU
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Aiptu Yudi Harlan Danton 3 kompi 3 batalyon D 7 personil Batalyon D Pelopor Polda Jabar, yang menyatakan bahwa Brimob siap mendukung program penghijauan dan pelestarian lingkungan.
"Brimob akan terus mendukung program-program yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan," ujar Aiptu Yudi Harlan
Penanaman bibit durian ini juga dihadiri oleh BPBD Ciamis Yusmara Vitra Kabid pencegahan dan kesiapsiagan dan aparat sipil lainnya, yang menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan contoh nyata dari sinergi antara pengusaha durian kujang serta dukungan dinas dan swasta dalam upaya penghijauan dan pelestarian lingkungan.
Dihadiri juga Dinas Lingkungan Hidup Ciamis. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi masyarakat lainnya untuk ikut serta dalam upaya penghijauan dan pelestarian lingkungan
"Penanaman bibit durian ini merupakan salah satu upaya kita untuk menjaga kelestarian lingkungan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya penghijauan," ujar perwakilan dari Dinas Lingkungan Hidup Ciamis.
Dengan penanaman 100 bibit durian ini, Durian Kujang berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam pelestarian lingkungan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat sekitar.
(AcepFebri)
Swara Ekslusif adalah portal berita independen yang fokus pada penyajian informasi, tips, isu-isu hukum, politik, Kesehatan, Pendidikan, dan pemerintahan di Indonesia.
© 2026 Swara Ekslusif - All Rights Reserved.
